Sama halnya pula pada kelahiran ini anda
memiliki putra putri berbakti, karena pada masa kelahiran lampau anda menjalin jodoh
baik dengannya, berbudi padanya; kelahiran ini jalinan jodoh masak, untuk
membalas budimu, datang menjadi putra putrimu, datang membalas budi melunasi
hutang.
Maka itu semasa hidup harus menjalin
jodoh baik dan berbuat kebajikan. Hindarilah menjalin jodoh buruk dengan orang
lain, jika jalinan jodoh buruk tidak diurai maka setiap bertumimbal lahir
permusuhan ini tiada usainya. Memahami hal ini, dalam hidup ini menerima
sedikit kerugian bukanlah masalah, janganlah melakukan perhitungan.
Sebaliknya jika anak anda durhaka, andaikata
anda memahami bahwa ini adalah akibat karma buruk masa kehidupan lampau, jika
anda memahami cara memperbaiki nasib, maka seharusnya berlapang hati, tidak
mengeluh lagi, bertobat dengan tulus, memupuk kebajikan tersembunyi, dapat
memperbaiki nasib.